Sukseskan Pariwisata Hijau Sulawesi Utara Punya PLTS Likupang Terbesar di Indonesia
Sulawesi Utara semakin menjadi sorotan. Pasalnya, belum lama ini wilayahnya masuk dalam daftar destinasi pariwisata unggulan di Indonesia.
Tidak hanya itu, faktor lainnya adalah karena salah satu wilayah di Sulawesi Utara, yakni Likupang, disebut menjadi Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) paling unik di antara daerah lainnya yang terpilih.
Bukan karena kemegahan infrastrukturnya, melainkan karena konsep pariwisata hijau yang bakal diterapkan pada beberapa titik DPSP Likupang, Sulawesi Utara.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno terlihat sangat optimis dengan konsep pariwisata hijau yang bakal diusung pada DPSP Likupang, Sulawesi Utara.
Bapak Joune Ganda Bupati Minahasa Utara mengapresiasi usaha yang dilakukan Menteri Sandiaga " Konsep dari pengembangan Pariwisata di Likupang ini diarahkan new konsep Ekotourism
dan juga merupakan tindak lanjut penandatangan komitmen kerjasama
antar pemerintah President Jokowi dengan President Macron. Kita pemerintah daerah tentu merasa sangat senang dan
berbangga karna itu adalah konsep yang menurut kami adalah tempat yang tepat untuk wisata berbasis konservasi.
Panca R Sarungu Ketua Umum TEPANAS (Teman Parekraf Nasional) menyambut kabar baik ini "Kami Sebagai komunitas Pariwisata diIndonesia sangat mendukung konsep terbaru yaitu
Ekotourism karna Masyarakat dari negara - negara maju turis - turisnya mulai melihat negara yang dipilih adalah
Destinasi yang ikut memperhatikan keberlangsungan Pariwisata dan sangat tertarik untuk mengunjungi lokasi - Lokasi
Pariwisata Dunia yang memperhatikan aspek dari pada sustenable Tourism.
Keoptimisan tersebut terlihat saat kunjungannya ke kawasan PLTS Likupang yang sejauh ini menjadi pembangkit listrik yang memiliki panel surya terbesar di Indonesia.
Disadur dari kanal YouTube Zein Travelling Channel, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengungkapkan bahwa meski DPSP Likupang belum banyak dikenal publik.
Namun, dari segi infrastruktur pendukung konsep pariwisata hijau paling besar di antara DPSP lainnya.
Dilansir inNalar.com dari laman resmi Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi ESDM, PLTS likupang memiliki 64.620 panel surya yang tersebar di atas lahan seluas 29 hektare.
Jumlah panel surya tersebut menyelimuti Desa Wineru yang berada di Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara.
PLTS Likupang bukan hanya sekadar pencapaian teknologi ramah lingkungan yang membanggakan saja.
Bahkan, keberadaannya menjadi salah satu bentuk aksi nyata Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara bersama Vena Energy dalam mewujudkan sektor pariwisata dan pengelolaan energi yang saling sinergi dalam mendukung pembangunan berkelanjutan.***
Sumber : https://www.innalar.com/