Jelang "Soft Opening", Kebun Binatang Solo Safari Kedatangan 20 Satwa Langka Dilindungi dari Taman Safari Group

Soft opening Solo Safari atau kebun binatang Jurug di Solo, Jawa Tengah akan dilaksanakan pada Jumat (27/1/2023).

Panca R Sarungu selaku Senior Advisor Konsultan Sales Marketing Taman Safari Group mengatakan akan ada kejutan dalam soft opening Solo Safari. Kejutan ini berupa penambahan satwa koleksi Solo Safari.

Menurut dia beberapa satwa langka dilindungi koleksi Taman Safari Indonesia dibawa ke Solo Safari untuk melengkapi koleksi satwa di kebun binatang yang baru selesai direnovasi tahap pertama.

"Mohon doakan persiapannya lancar. Kita akan buka secara soft opening tanggal 27 Januari bulan ini," kata Panca sesuai bertemu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Kamis (19/1/2023).

Menurut dia satwa langka dilindungi yang dibawa ke Solo sedang dalam perjalanan. Beberapa satwa diperkirakan tiba di Solo sore ini.

"Dan satwanya yang kami bawa dari grup kami dari Taman Safari dalam perjalanan. Beberapa (satwa) akan sampai hari ini. Karena ada beberapa satwa dilindungi dan perlu proses untuk transfer dari satu daerah ke daerah yang lain," katanya.

Mengenai satwa apa saja yang akan dibawa ke Solo Safari, pihaknya masih enggan menyebutkan. Pasalnya ini akan menjadi kejutan bagi warga Solo dan sekitarnya pada waktu pembukaan.

Untuk memastikan kondisi kesehatan satwa tersebut tetap sehat, pihaknya membawa dokter khusus dari Taman Safari Group.

Selama ini satwa-satwa ini hidup di lingkungan dengan cuaca dingin. Sementara di Solo cuacanya panas. Sehingga masih harus beradaptasi dengan cuaca di Solo.

"Karena kan di Bogor dingin, di Prigen juga dingin, jadi kita perlu adaptasi di sini," ungkap Panca. Dikatakan dia bahwa renovasi fase pertama Solo Safari sudah mencapai 70 persen. Kemudian fase kedua dikerjakan tahun 2024. Pada fase kedua ini akan dilengkapi dengan aviary yang mirip di Singapura.
 

"Jadi Solo Safari ini kita membawa keindahan, kenyamanan dan modern. Jadi ini proses peremajaan total ya," terang dia. Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan dirinya sudah mengecek progres revitalisasi Solo Safari. Saat ini, pihaknya masih menunggu kedatangan satwa dari Taman Safari Group. Menurut putra sulung Presiden Jokowi bahwa satwa-satwa kiriman dari Taman Safari akan melengkapi satwa koleksi yang ada di Solo Safari. "Di sana baru ada walabi. Hewan baru datang Sabtu Minggu. Ini nunggu transfer hewan dulu, sabar," ungkap Gibran.

Sumber : https://regional.kompas.com/